-->

#NyalaUntukYuyun, Solidaritas Netizen Untuk Tewasnya Yuyun Siswi SMP Bengkulu karena di Perkosa 14 Pemuda

Dunia maya khususnya di akun sosial Twitter, tagar #NyalaUntukYuyun menjadi top teratas Trending topik Indonesia. Ini merupakan bentuk solidaritas yang dipersembahkan oleh netizen terhadap Yuyun, Siswi SMP yang tewas setelah diperkosa 14 pemuda mabuk ketika hendak pulang kerumahnya.

Aksi ini, mendapat simpati yang mendalam bagi para netizen. Sebab, kasus pemerkosaan ini tidak terlalu mendapatkan perhatian yang serius dari instansi-instansi terkait. Padahal, kasus ini terjadi pada pertengahan april lalu.

"Yuyun's rape and murder, slowly getting the exposure it deserves. I really hope this is the 1st step to her getting justice #NyalaUntukYuyun "
"Education gives not only knowledge, it develops people's mindsets & perspectives. Org belajar berpikir lbh matang & panjang #NyalaUntukYuyun"

"Mgkn media lbh tertarik utk memberitakan issue2 ttg artis atau pejabat selingkuh, dibandingkan ttg pemerkosaan thd anak. #NyalaUntukYuyun"

"What happened to Yuyun was beyond humanity. I'm not going to blame men in general, but it really is sickening me. #NyalaUntukYuyun"
Yuyun, #NyalaUntukYuyun
Yuyun, #NyalaUntukYuyun


Hingga berita ini di tulis, sudah 6 jam lebih Tagar #NyalaUntukYuyun. Ini artinya begitu terharunya para netizen atas kasus ini. Bahkan tidak sedikit yang mengecam pemangku kepentingan yang dinilai lamban dan kurang memperhatikan kasus ini, hal ini berbeda dengan kasus Angeline, yang sempat membuat heboh rakyat Indonesia.

Kronologis meninggalnya Yuyun ini, yang merupakan siswi SMP di Bengkulu ini cukup tragis. Korban ditemukan tewas di dalam jurang. Kondisi jenazah korban pun dalam keadaan membusuk. Korban ditemukan dalam keadaan nyaris tanpa busana dengan kaki dan tangan terikat, Senin (4/4/2016). Dalam waktu beberapa hari, Kepolisian Resor Rejang Lebong, Bengkulu, meringkus 12 remaja pelaku pemerkosaan Yuyun.